-->

Wednesday, 17 February 2016

Yamaha Rilis Video Ucapan Ulang Tahun Valentino Rossi

Penggemar MotoGP pasti tahu bahwa hari ini (16/2) merupakan hari lahir sang sembilan kali juara dunia, Valentino Rossi. Yup, Bolaneters. Hari ini, The Doctor telah menginjak usia 37 tahun. Meski merupakan pebalap tertua di paddock Grand Prix, pebalap Italia ini masih merupakan salah satu yang terkuat di lintasan.
Untuk merayakan ulang tahun Rossi, Movistar Yamaha MotoGP pun merilis sebuah video ucapan selamat padanya. Seluruh anggota tim pun bergantian memberikan ucapan, dari sang direktur tim, Massimo Meregalli, hingga sang asisten pribadi, Max Montanari.
Ini dia video ucapan selamat ulang tahun Valentino Rossi yang ke-37 dari Movistar Yamaha MotoGP.
Sumber: Bola.net
 

Delivered by FeedBurner