MANCHESTER - Manchester City berhasil meraih kemenangan atas West Ham United di Stadion Etihad.
Pada laga Minggu (28/8/2016) malam The Citizens menang dengan skor 3-1 atas West Ham.
Namun dalam laga yang dimenangi Manchester City itu terjadi sebuah momen yang cukup kontroversial.
Momen kontroversial itu terjadi pada penyerang andalan Manchester City Sergio Aguero.
Dalam laga tersebut Aguero melakukan pelanggaran yang cukup berbahaya.
Penyerang timnas Argentina itu menyikut bek West Ham United Winston Reid.
Aksi sikutan Aguero itu terjadi saat keduanya coba menyundul bola hasil tendangan Willy Cabalero.
Aguero seperti terlihat tak suka dengan penjagaan ketat Reid di laga tersebut.
Hasilnya Aguero melayangkan sikutan ke wajah Reid.
Beruntung, bek West Ham itu tak mendapatkan cedera yang cukup parah akibat aksi Aguero.
Sayangnya Aguero tak mendapatkan hukuman apa pun dari wasit yang memimpin laga tersebut.
Namun, jika melihat tayangan video, Aguero kemungkinan kecil bisa lolos dari hukuman.
FA memang bisa menghukum pemain yang melakukan pelanggaran meski wasit yang saat itu memimpin laga tak melihat.
Dengan demikian, Aguero terancam absen di derby Mancester yang aka digelar usai international break, pekan depan.
Sumber: TRIBUNNEWS.COM