
SEPAKBOLA - Dalam hitungan hari, tahun 2016 akan berakhir. Dan di sepanjang tahun 2016, telah terjadi berbagai kisah terbesar dalam dunia sepakbola. Dan suka cita hingga duka cita.
Seperti dirangkum Foxsport, berikut ini delapan kisah terbesar di dunia sepakbola sepanjang tahun 2016:

1. Pembalasan Brasil
Sempat dibanjiri kritikan pada musim panas lalu, Neymar sukses membawa timnas Brasil meraih medali emas di Olimpiade 2016 Rio de Janeiro. Ini menjadi pembalasan atas kekalahan memalukan di Piala Dunia 2014 Brasil.
Sempat dibanjiri kritikan pada musim panas lalu, Neymar sukses membawa timnas Brasil meraih medali emas di Olimpiade 2016 Rio de Janeiro. Ini menjadi pembalasan atas kekalahan memalukan di Piala Dunia 2014 Brasil.

2. Perang bintang
Premier League semakin dipenuhi para manajer kelas dunia dengan kedatangan Pep Guardiola (Manchester City), Jose Mourinho (Manchester United) dan Antonio Conte (Chelsea).
Premier League semakin dipenuhi para manajer kelas dunia dengan kedatangan Pep Guardiola (Manchester City), Jose Mourinho (Manchester United) dan Antonio Conte (Chelsea).
Sebelumnya, Premier League sudah memiliki manajer papan atas. Seperti Arsene Wenger (Arsenal), Juergen Klopp (Liverpool) dan Mouricio Pochettino (Tottenham Hotspur).

3. Sihir Zidane
Sempat diragukan, Zinedine Zidane mampu membuktikan dirinya layak sebagai pelatih Real Madrid. Zidane menggantikan Rafael Benitez yang dipecat pada Januari lalu.
Sempat diragukan, Zinedine Zidane mampu membuktikan dirinya layak sebagai pelatih Real Madrid. Zidane menggantikan Rafael Benitez yang dipecat pada Januari lalu.
Di tahun pertamanya, Zidane sukses membawa El Real meraih tiga gelar internasional di tahun 2016 (Liga Champions, Piala Super Eropa dan Piala Dunia Klub).

4. Misi Mustahil Leicester City
Dianggap hanya memiliki peluang 5000:1 Leicester City mengejutkan banyak pihak dengan menjuarai Premier League 2016. Salah satu kejutan terbesar dalam dunia sepakbola.
Dianggap hanya memiliki peluang 5000:1 Leicester City mengejutkan banyak pihak dengan menjuarai Premier League 2016. Salah satu kejutan terbesar dalam dunia sepakbola.
Selanjutnya: Keputusan Messi pensiun sempat bikin heboh.

5, Messi Pensiun
Tahun 2016 juga dihebohkan keputusan Lionel Messi yang ingin pensiun dari timnas Argentina usai kalah di final Copa America. Tapi Messi kemudian menganulir keputusannya itu.
Tahun 2016 juga dihebohkan keputusan Lionel Messi yang ingin pensiun dari timnas Argentina usai kalah di final Copa America. Tapi Messi kemudian menganulir keputusannya itu.

6. Sinar Ronaldo
Tahun 2016 menjadi tahun yang sempurna sepanjang karier Cristiano Ronaldo. Dia meraih Liga Champions (Real Madrid), Piala Eropa (Portugal) dan Ballon d'Or.
Tahun 2016 menjadi tahun yang sempurna sepanjang karier Cristiano Ronaldo. Dia meraih Liga Champions (Real Madrid), Piala Eropa (Portugal) dan Ballon d'Or.

7. Skandal Big Sam
Baru sekali memimpin laga, Sam Allardyce terpaksa harus melepas jabatannya sebagai manajer timnas Inggris karena rekaman yang memojokkan dirinya.
Baru sekali memimpin laga, Sam Allardyce terpaksa harus melepas jabatannya sebagai manajer timnas Inggris karena rekaman yang memojokkan dirinya.

8. Tragedi Chapecoense
Nasib tragis harus dialami Chapecoense. Sebanak 19 pemain klub asal Brasil itu menjadi korban tewas saat pesawat yang mereka tumpangi jatuh ketika hendak bertanding di Kolombia.
Nasib tragis harus dialami Chapecoense. Sebanak 19 pemain klub asal Brasil itu menjadi korban tewas saat pesawat yang mereka tumpangi jatuh ketika hendak bertanding di Kolombia.