MotoGP - Manajer tim Movistar Yamaha, Massimo Meregalli meyakinkan semua orang bahwa pembalap baru mereka, Maverick Vinales sangat siap untuk menantang pembalap seperti Marc Marquez, Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo dalam perburuan gelar juara dunua.
Vinales sendiri tampil cukup baik dalam uji kali uji coba bersama motor Yamaha di Valencia dan Sepang di penghujung tahun lalu.
"Saya tidak tahu, biasanya saya beradaptasi dengan cepat pada motor baru. Di Sepang, kemarin saya sudah merasa 'wow di atas motor saya, jadi saya bisa melakukan apa yang saya inginkan!," klaim Vinales dalam presentasi tim di Madrid (19/1) kemarin.
"Saya pikir tahun ini kita butuh pengalaman agar tidak gugup, karena tahun lalu saya kadang-kadang merasa gugup, karena saya merasa saya berada di level 100% di atas motor. Saya pikir tahun ini saya bisa mengatasinya, jadi saya bisa tenang," sambungnya.
Ketika pengumuman kepindahannya ke Yamaha pada bulan Juni tahun lalu, Vinales selalu berbicara tentang keinginannya untuk belajar langsung dari Rossi.
Ditanya bagaimana hubungan mereka akan berlangsung sekarang setelah menjadi rekan satu tim, juara dunia Moto3 2013 itu menekankan bahwa perlu adannya kerjasama dengan sang tandem (Rossi) untuk mengalahkan juara bertahan Marquez.
"Saya pikir, seperti yang kami tunjukkan di Valencia, saya memiliki kecepatan dengan motor Yamaha dan sangat cepat. Dan Rossi memiliki pengalaman yang hebat.
Jadi dengan kedua kombinasi ini kita dapat mengembangkan motor dengan cara yang benar-benar baik. Saya pikir Rossi berada pada tingkat yang besar, ia selalu bekerja dan berpikir untuk race, tidak untuk lap cepat," akui Vinales.
"Jika kita mulai melawan satu sama lain, dan hanya mementingkan diri sendiri, maka fokus tim akan terganggu. Jujur, untuk mengalahkan Marquez akan sangat sulit, kami perlu berada di level balap 200% untuk melakukannya. Jadi kita harus mengembangkan motor dengan cara terbaik," sambung Vinales. (DN/vL)
Sumber Berita