
SELEBRITI - Ada satu permintaan ibunda dari aktris peran sekaligus presenter Oki Setiana Dewi yang belum terpenuhi. Oki menjelaskan ibunda tercintanya berkeinginan salah satu anaknya dapat menjadi seorang penghapal Al-Quran.
Sembari berkaca-kaca Oki menceritakan detik-detik saat sang ibunda mengungkapkan harapannya itu.
"Kenapa saya ingin menjadi penghapal Al-Quran. Karena ibu saya yang meminta selain saya yang pingin. Beberapa hari yang lalu, saya tanya apa sih cita-cita ibu yang belum terpenuhi yang belum Oki penuhi. Alhamdulillah ibu sudah berangkat haji alhamdulillah ibu juga sehat," kata Oki kepada Okezone di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat (3/3/2017).
Ia pun menambahkan, "Tapi ada satu keinginan ibu yang bikin aku bergetar, ibu cukup menahan air mata juga. Dia bilang cuma satu cita-cita ibu yang belum tercapai sampai ibu kembali ke hadapan Allah, ibu pingin anak-anaknya menjadi penghapal Al-Quran."
Pasca mendengar keinginan ibunda tercinta itu, Oki pun langsung berjanji pada diri sendiri. Ia dengan tegas memastikan cita-cita sang ibunda dapat terwujud.
Oleh karena itu, saat ini Oki pun sedang giat menjadi bagian dari seorang hafidzah.
"Itu yang aku di dalam hati aku bilang i will bu insya allah insya allah. Itu jadi PR sepanjang masa jadi cita-citaku supaya bisa menghapal Al-Quran," tutupnya.
(edh)Sumber Berita