Kasus Zaskia Gotik - Denny Cagur dijadwalkan jalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya pada hari ini, Senin (21/03/2016). Julia Perez dan Ayu Ting Ting juga turut diperiksa hari ini.
“Besok (hari ini) ada pemeriksaan saksi Zaskia Gotik. Rencananya Denny Cagur, Ayu Ting Ting sama Julia Perez. Sementara tiga itu dulu,” ujar Kanit I Subdit Cyber Crime Dit Reskrimsus Polda Metro Jaya, Kompol Nico Setiawan, melalui sambungan telepon, Minggu (20/3/2016).
Nico menyebut, pemanggilan Denny Cagur dan dua sahabatnya itu sendiri sebagai saksi. Karena ketiganya berada di tempat yang sama saat pelecehan terhadap lambang negara yang dilakukan Zaskia Gotik itu terjadi.
“Mereka kan saksi pada saat kejadiannya. Host-host Dahsyat, semua host, kami panggil,” terangnya.
Sebelumnya, Tim kuasa hukum Zaskia Gotik, Gustaf Mbealembout mengatakan bahwa Denny Cagur dinilai sengaja menjebak Zaskia hingga akhirnya dia mengeluarkan pernyataan yang disebut melecehkan lambang negara.
“Seolah diskenario agar jawaban yang terkesan lugu ini sengaja dikeluarkan oleh Zaskia,” ujar Gustaf kemarin.
Denny merasa, apa yang dilakukannya pada program televisi ‘Dahsyat’ hanya melemparkan pertanyaan dan dijawab secara spontan oleh Zaskia.
Mengetahui dirinya dibilang menjadi biang kerok dan memprovokasi Zaskia Gotik menghina Pancasila, Denny Cagur pun membantah keras hal itu yang ditulisnya di akun Twitternya @DennyCagur.
“Berdasarkan berita2 yg gw baca, katanya gue dianggap memprovokasi, membiarkan, tidak memberhentikan, dan bertanya sehingga ZG salah ucap,” kata Denny Cagur.
Denny Cagur pun kemudian menjelaskan sedikitnya lima hal yang membuatnya yakin tak melakukan provokasi pada Zaskia Gotik.
1. Denny Cagur tidak mengetahui jawaban Zaskia Gotik
“kata-kata apa yang sehingga saya dibilang memprovokasi? Saya hanya membacakan pertanyaan yang dikasih tim,” ujar Denny ketika ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (18/3/2016).
“Kalau saya dibilang membiarkan, di situkan konteks saya sedang tanya jawab, cerdas cermat. Karena games itu ditujukan kepada mereka. Saya tidak tahu jawaban Zaskia Gotik akan seperti itu,” katanya.
2. Denny Cagur memberi hadiah motor bagi yang bisa membuktikan dia memprovikasi Zaskia
“Memprovokasi. Coba lihat lg videonya, dibagian mana gue memprovokasi ZG. Ayo cari.. (Berhadiah sepedah motor) LOL..
3. Denny Cagur tidak merasa membiarkan Zaskia Gotik salah ucap
“Membiarkan, sehingga ZG salah ucap. Pada saat itu kontennya cerdas cermat, tugas gue bertanya, emangnya gue bisa baca pikiran orang??,” tulis Denny Cagur di akun Twitternya.
4. Denny Cagur tidak bisa memberhentikan Acara Dahsyat
“Tidak memberhentikan konten. Dlm sebuah acara yg sdg berjalan, yg bisa memberhentikan acara cuma sutradara, produser & Eksekutiv produser. Jadi sebagai pengisi acara gue gak punya kapasitas buat nyetop konten.”
5. Denny Cagur merasa memenuhi tanggung jawabnya sebagai host
“Bertanya sehingga ZG salah ucap. Disitu gue sbg host yg kontennya cerdas cermat, ya gue harus bertanya lah. Namanya jg tanya jawab,” sambung Denny Cagur.