-->

Thursday, 12 May 2016

Ada Sabu di Kantor, Bupati Bengkulu Selatan Merasa Dijebak

BENGKULU – Bupati Bengkulu Selatan, Dirwan Mahmud, membenarkan adanya penemuan narkoba jenis sabu-sabu di dalam ruang tamu yang ada di ruang kerjanya. Penemuan narkoba tersebut, berdasarkan hasil penggeledahan oleh Badan Narkotika Nasional (BNN).

"Iya, ada barang terlarang. Saya tidak tahu jenis apa, saya tahu kalau ada 'barang'. Saya tidak lihat apa itu sabu, atau apa," ujar Dirwan kepada tvOne, Rabu 11 Mei 2016.

Dirwan menjelaskan, barang haram itu ditemukan di sekitar ruang kerjanya bermula, saat dia meminta BNN untuk melakukan tes urine kepada seluruh pejabat maupun staf di lingkungan Pemkab Bengkulu Selatan, termasuk Bupati dan Wakil Bupati.

"Jadi, saya kedatangan BNN Provinsi (BNNP) Bengkulu kemarin itu, mereka ketemu saya, bilang ingin memeriksa ruang kerja bupati, wakil bupati, dan sekda. Saya persilahkan dengan senang hati, saya hormati mereka," ujar dia.

Kemudian, setelah dilakukan pemeriksaan oleh tim BNN, ditemukan narkoba yang terselip di rongga kursi ruang tamu dan samping kulkas yang tergeletak di atas lantai yang berada di ruang kerjanya.

Terlebih lagi, kebijakannya yang melarang penggunaan banyak mobil dinas oleh kepala dinas, karena pemborosan. Sehingga, mobil-mobil dinas tersebut, ia hibahkan kepada ormas-ormas, seperti Muhammadiyah dan Nahdlatul Ulama, agar digunakan lebih bermanfaat lagi.

"Itu kan uang rakyat semua," ucapnya.

Sumber: VIVA.co.id

 

Delivered by FeedBurner