-->

Monday, 20 June 2016

Gelandang Slovakia Kirim Ancaman untuk Inggris

SEPAKBOLA – Lawan berat akan dihadapi Slovakia di laga pamungkas Grup B Piala Eropa 2016. Tim besutan Jan Kozak akan melawan tim tangguh, Inggris di Stade Geoffroy-Guichard, Sabtu 18 Juni 2016 (Minggu dini hari WIB).

Slovakia berstatus underdog dalam laga nanti. Namun, gelandang Slovakia, Vladimir Weiss sama sekali tak gentar saat bersua The Three Lions.

"Sebelumnya, kami berhasil mengalahkan tim-tim besar. Jika kami menunjukkan permainan terbaik, kami bisa mengalahkan siapapun termasuk Inggris," kata Weiss seperti dilansir Soccerway.

Slovakia berhasil menaklukkan Rusia 2-1 di laga kedua, setelah takluk 1-2 dari Wales. Weiss menilai kepercayaan diri timnya meningkat usai menaklukkan Rusia.

"Kami membutuhkan kemenangan dan kami senang bisa mendapatkannya. Saya yakin Inggris melihat pertandingan terakhir kami melawan Rusia, dan mereka tahu kami akan memberikan segalanya di laga pamungkas untuk bisa lolos," ucap Weiss.

Inggris menempati puncak klasemen Grup B dengan 4 poin. Setelah itu, Wales dan Slovakia menyusul dengan raihan 3 poin. Rusia menempati posisi buncit dengan 1 poin.

"Saya yakin, kami akan menyulitkan pertahanan Inggris. Inggris punya generasi muda yang bagus," ucap Weiss.

"Namun, kami punya pemain hebat dan tim yang hebat. Kami berjuang bersama-sama dan itulah mengapa kami bisa sukses," lanjut pemain 26 tahun ini.

Sumber: VIVA.co.id

 

Delivered by FeedBurner