-->

Friday, 1 July 2016

Derby Milan dalam Merebutkan Saponara

SEPAKBOLA - AC Milan dan Inter Milan disebut akan bertarung untuk mendapatkan Riccardo Saponara dari Empoli pada musim panas ini.

Gelandang serang 24 tahun tersebut sejatinya pernah bermain di Milan sebelum dilepas pada bulan Januari 2015 ke Empoli. Sayangnya, ia banyak mengalami cedera ketika menjalin kontrak dengan Milan.

Musim lalu, Saponara menjadi jajaran pemain di Serie A paling banyak memberikan assist musim lalu ketika fit. Ia memberikan 11 assist dari 33 penampilan dan mencetak empat gol.

Tuttomercatoweb mengabarkan Inter Milan siap bersaing dengan Rossoneri untuk mendapatkan Saponara pada bursa transfer yang akan dimulai pada 1 Juli.

Inter Milan yang baru saja diakuisisi Suning Group dipercaya akan mendatangkan sejumlah pemain. Saponara disebut sebagai salah satu target untuk memperkuat skuat Roberto Mancini musim depan. (cmw/shd)

Sumber: Bola.net

 

Delivered by FeedBurner