-->

Friday, 1 July 2016

Sassuolo: Inter Milan Tak Pernah Tawar Berardi

SEPAKBOLA - Direktur umum Sassuolo, Giovanni Carnevali mengatakan bahwa Inter Milan sama sekali tak mengajukan tawaran untuk Domenico Berardi.

Setelah disebut menolak tawaran bermain di Juventus musim panas ini, akhir-akhir ini nama Berardi memang santer dikaitkan dengan Inter Milan. Bahkan beberapa waktu lalu Presiden Nerazzurri, Erick Thohir mengakui ingin mendatangkan Berardi.

Namun baru-baru ini dikonfirmasi oleh Sassuolo bahwa Inter Milan tak pernah mengajukan penawaran.

"Tawaran Inter Milan kepada Berardi? Tak ada yang pernah datang. Kami memiliki ide yang jelas dan kami tak akan mengubah itu dalam semalam, sebaliknya kami harus meninjau tim kami setiap hari," ujarnya.

"Sejujurnya saya tak tahu apa yang ada di kepala Berardi, tapi dia mengatakan kepada kami satu bulan lalu bahwa dia ingin melanjutkan pengalaman di Sassuolo, di atas semua itu karena kami bermain di Eropa," sambungnya.

"Kami telah membuat keputusan, kami bisa saja memiliki beberapa pendapatan besar tapi kami bahagia untuk memilikinya dalam tim lagi. Untuk memenuhi komitmen penting kami, kami perlu memperkuat tim dan Berardi adalah kunci dari itu," tandasnya. (foti/dzi)

Sumber: Bola.net

 

Delivered by FeedBurner