
SEPAKBOLA – Tottenham Hotspur berhasil meraup tiga poin kala menjamu Crystal Palace di White Hart Lane, Sabtu 20 Agustus 2016. Meski bermain dominan, mereka baru bisa mencetak gol kemenangan di menit akhir.
Di babak pertama, Spurs benar-benar dibuat frustrasi oleh ketangguhan kiper Palace, Wayne Hennessey dalam mengawal gawang. Dua peluang emas mereka berhasil digagalkannya.
Skor 0-0 bertahan hingga wasit meniupkan peluit tanda 45 menit paruh pertama pertandingan usai. Statistik mencatat, skuat asuhan Mauricio Pochettino menguasai bola hingga 61 persen.
Mereka juga memiliki 13 peluang berbahaya ke gawang lawan. Akan tetapi, hanya 4 dari 13 peluang tersebut yang benar-benar mengarah tepat kepada sasaran.
Usai turun minum, Spurs tampil lebih menggila. Mereka tak berhenti menekan pertahanan tim tamu dengan beragam cara menyerang. Namun lagi-lagi, upaya yang dilakukan tak menemui hasil positif.
Kebuntuan The Lilywhites akhirnya pecah saat pertandingan memasuki menit ke-85. Sundulan Victor Wanyama kali ini tak mampu diselamatkan oleh Hennesey yang sebelumnya tampil apik.
Tambahan tiga poin mengangkat Spurs ke posisi 6 klasemen sementara. Dari dua pertandingan yang telah dilalui, Erik Lamela dan kawan-kawan mengumpulkan poin 4.
Susunan pemain
Tottenham Hotspur: Michel Vorm; Jan Vertonghen, Toby Alderweireld, Danny Rose, Kyle Walker; Victor Wanyama, Eric Dier, Vincent Janssen, Christian Eriksen (Dele Alli 68'); Harry Kane (Joshua Onomah 90'), Erik Lamela (Thomas Carroll 90')
Crystal Palace: Wayne Hennessey; Damien Delaney (James Tomkins 82'), Scott Dann, Pape Souare, Joel Ward; Lee Chung-Yong (Jordon Mutch 82'), Jason Puncheon, Joe Ledley (Yohan Cabaye 46'), Connor Wickham; Wilfried Zaha, Andros Townsend
Sumber: VIVA.co.id