-->

Friday, 22 July 2016

Pendukung Risma Bilang Ahok Bagus Cuma Kurang Santun

JAKARTA - Jakarta Love Risma (Jaklovers) mendeklarasikan dukungan kepada Tri Rismaharani maju dalam Pemilihan Gubernur DKI Jakarta tahun 2017-2022.

Deklarasi diselenggarakan di Restoran Hoki, Jakarta Selatan, Kamis (21/7/2016).

Disela konfrensi pers Jaklovers, Ilham warga Lenteng Agung Jakarta Selatan mengungkapkan bahwa doanya di musala rumahnya terkabul lantaran adanya deklarasi untuk mendukung Tri Rismaharini.

"Alhamdulilah, saya bukan orang organisasi atau partai. Doa saya di musala untuk Tri Rismaharini terkabul," ungkapnya di sela sesi tanya jawab saat konferensi pers Jaklovers.

Ilham mengungkapkan kalau dirinya tersentuh saat Tri Rismaharini menutup lokalisasi gang dolly di Surabaya dengan sikap keibuannya.

"Saat penutupan lokalisasi gang dolly di Surabaya itu yang membuat saya tergerak mendukung Risma," ungkap Ilham kepada Tribunnews.com usai konferensi pers.

Ilham juga menuturkan kalau dirinya sempat berkeinginan datang ke Surabaya seorang diri untuk menyampaikan pesan saya sampai untuk mendukung Risma.

"Sempat saya berkeinginan ke Surabaya sendiri buat menyampaikan dukungan ke Risma langsung," tuturnya dengan semangat.

Ilham mengatakan harapannya supaya Risma bisa memimpin Jakarta, agar Jakarta lebih bagus, damai dan santun.

"Pak Ahok (Basuki Tjahaja Purnama) bagus, cuman saya butuh pemimpin yang lebih bagus, damai dan santun," katanya.

Sumber: TRIBUNNEWS.COM

 

Delivered by FeedBurner