-->

Wednesday, 3 August 2016

Fazio Sudah Mendarat di Roma

SEPAKBOLA - Bek sentral 29 tahun Argentina Federico Fazio dipastikan menjadi salah satu pemain baru di AS Roma. Roma mendatangkan mantan bek Sevilla itu Tottenham.

Menurut Calciomercato, Roma meminjam Fazio dari Tottenham dengan opsi pembelian permanen senilai €4 juta. Fazio pun sudah mendarat di kota Roma untuk melakoni tes medis sebelum penandatanganan kontrak.

?? Federico #Fazio arrives in Rome

?? See the gallery here ??https://t.co/ILQ20ZsakK pic.twitter.com/JKnEKK6zWv

— AS Roma English (@ASRomaEN) August 2, 2016

Fazio direkrut Tottenham dari Sevilla seharga €10 juta pada Agustus 2014. Dia sejatinya masih terikat kontrak di White Hart Lane sampai Juni 2018. Namun, gagal bersinar, Spurs pun memutuskan melepasnya.

Pelatih Luciano Spalletti sudah meminati Fazio sejak dia masih menangani Zenit. (cal/gia)

Sumber: Bola.net

 

Delivered by FeedBurner