-->

Friday, 19 August 2016

Mourinho Optimistis Ibrahimovic Bertahan Lama di MU


SEPAKBOLA - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, optimistis Zlatan Ibrahimovic bakal bertahan cukup lama di timnya. Sebab, striker asal Swedia tersebut sudah mulai betah tinggal di Manchester.
Didatangkan dengan gratis oleh MU usai Ibrahimovic tak memperpanjang kontrak dengan Paris Saint-Germany, musim panas ini. Striker berusia 34 tahun terikat kontrak selama satu tahun saja bersama Setan Merah.
Namun, mantan pemain Barcelona dan Inter Milan tersebut memiliki opsi memperpanjang kontraknya di akhir musim nanti. Mourinho pun meyakini Ibrahimovic akan bertahan di MU setidaknya untuk kurun waktu dua tahun.
"Saya bertanya tentang keluarganya, istrinya, anak-anaknya - saya tahu seberapa penting hal-hal ini baginya - integrasi, rumah, dan segalanya baik dan semua orang senang," kata Mourinho, seperti dilansir Goal International.
"Ia punya motivasi yang sangat tinggi, jadi saya melihatnya bakal bertahan di sini, tidak diragukan lagi, untuk dua tahun ke depan," sambung manajer asal Portugal ini.

Sejauh ini, Ibrahimovic tampil cemerlang dan sukses menunjukkan kualitasnya. Dia mencetak gol di laga kontra kontra Leicester City di ajang Community Shield, lalu satu gol disarangkannya ke gawang Bournemouth pada laga pembuka Premier League.
Sumber: VIVA.co.id
 

Delivered by FeedBurner