
Beberapa waktu lalu, Oon Project Pop sempat mengalami koma dan harus dilarikan ke rumah sakit.
Meski kondisi sudah semakin membaik, namun Oon masih dalam masa perawatan.
Para personel Nidji pun berkesempatan untuk menjenguk pria berusia 44 tahun tersebut.
Dalam akun Instagram @giring mengunggah foto bersama Oon.
SELEBRITI - Giring Nidji mengunjungi personel project pop ini bersama teman-teman bandnya.
Oon tampak duduk di kursi roda.
Selalu tampil gendut dan berisi saat dilayar kaca, badan Oon kini tampak semakin kurus.
Kaki kanannya pun tampak dibalut perban.
Meski belum sembuh total, Oon tetap menyebar senyum dan candanya.
Giring juga menuliskan kalau mereka justru tertawa terus karena saling melemparkan candaan.
"Landing Bandung langsung jengukin senior dan sahabat kita Kang Oon @project.pop :D Cekikikan karena becandaan terus ... God bless you kang and Get well soon... sampai ketemu di atas panggung lagi :D."
Para netizen pun ikut mendoakan kesembuhan penyanyi bernama lengkap Muhammad Fachroni itu.
Bahkan penyanyi senior Andre Hehanusa ikut memberikan doanya.
@andrehehanussa : "Semoga kang oon cepat pulih semangat dan Happy di panggung lagi Salam yaa @giring Maaf masuk rumah sakit mana yaa."
@tedyamar : "Kang oon cepet sehat.. cepet bisa nyanyi lagi bikin kami tertawa.."
@moeriaprima : "Semoga cepat sehat kembali kang oon... Sedih ih liatnya..biasa ngliat d tv ndut skrg kurus gt..."
@sariningsiheen : "Lekas membaik yg kang Oon. Pangling euy..dulu gemuk."
@vera.rosebatavia : "Ya Allah kang oon jadi kurus gitu, dulunya gendut seksi khan... Cepet sehat kang, smoga diangkat sgala penyakitnya sama Allah."