Stinky dalam The 90’s Festival di Gambir Expo, Kemayoran, Jakarta pada Sabtu (25/11) (Dedi Yondra/JawaPos.com)
SELEBRITI - Setelah lama tidak terdengar kabarnya, band Stinky mendapat kesempatan tampil dalam The 90’s Festival pada Sabtu (25/11) di Gambir Expo, Kemayoran, Jakarta.
Panggung kali ini sangat berarti bagi vokalis Andre Taulany. Dia mengaku terharu bisa beraksi di The 90’s Festival. Menurutnya ini adalah event nostalgia yang membuat bahagia pengunjung maupun bagi pengisi acara.
"Saya terharu bisa hadir di sini. Terima kasih sudah mengundang Stinky. Semoga terhibur, dan nyanyi bareng," kata Andre Taulany di Gambir Expo, Kemayoran, Jakarta, Sabtu (25/11) malam.
Dari atas panggung, Andre tidak hanya menyanyi. Dia juga menghibur ribuan pengunjung dengan candaan sebagai pelawak.
"Ayo tepuk tangan semuanya. Biar kayak konser," ucap Andre.
Dalam The 90’s Festival, Stinky menyajikan lagu-lagu hits mereka. Seperti Jangan Tutup Dirimu, Tiada Lagi, Sumpah Mati, dan Mungkinkah. Penonton yang hadir tampak menikmati penampilan Stinky dengan menyanyi bareng.
Selain Stinky, sederet musisi yang bernostalgia dalam pergelaran The 90’s Festival adalah, Sixpence None The Richer, yang hits dengan Kiss Me dan Don’t Dream It’s over, Dewa 19 feat Ari Lasso, KLa Project, The Groove, Bragi, P-Project, Potret, dan lainnya
(ded/JPC)
Sumber Berita
Sunday, 26 November 2017
NEXT ARTICLE
Next Post
PREVIOUS ARTICLE
Previous Post
NEXT ARTICLE
Next Post
PREVIOUS ARTICLE
Previous Post